Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2022

SEMARAK HUT RI KE-77

Gambar
  Sukaharja, 17 Agustus 2022. Semarak peringatan HUT RI ke-77 tahun ini begitu terasa berbeda. Setelah lebih kurang 2 tahun tidak mengadakan upacara karena pandemi, tahun ini peringatan HUT RI dapat diselenggarakan dengan kembali mengibarkan sang merah putih secara khidmat dan meriah. Pada peringatan Proklamasi RI tahun ini, kembali SMP PGRI Mulyaharja mendapat kehormatan dari Pemerintah Desa Sukaharja untuk bertugas sebagai Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera). Rosa Ayuni Devita selaku Pembina Pendamping Paskibra, mengatakan bahwa Tim Paskibra ini telah dipersiapkan sejak satu bulan lalu setelah melalui seleksi ketat yang diambil dari perwakilan kelas 7, 8, dan 9. Tim Paskibra disiapkan dua kelompok yang terdiri dari 7 orang sebagai tim utama, dan 7 orang lagi sebagai tim cadangan. Latihan intensif dilakukan hampir setiap hari guna kesiapan dan keberhasilan dalam mengibarkan bendera pada puncak acara 17 Agustus 2022. Pelaksanaan Upacara 17 Agustus tingkat Desa Sukaharja, diikuti oleh u

Gebyar Muharam 1444 H

Gambar
  Amazing Muharam 1444 H SMP PGRI Mulyaharja Banyak peristiwa penting di bulan Muharam ini yang belum banyak orang mengetahuinya. Mulai dari diterimanya taubat Nabi Adam A.S., selamatnya Nabi Ibrahim A.S. dari kobaran api, dan masih banyak lagi. Salah satu yang paling di kenal oleh masyarakat pada umumnya adalah "Lebaran Anak Yatim". Kegiatan 10 Muharam 1444 H yang jatuh tepat hari senin tanggal 8 Agustus 2022 di laksanakan oleh SMP PGRI Mulyaharja atas inisiasi Ekstrakurikuler Rohis bekerja sama dengan OSIS dapat berjalan dengan lancar meski di bawah terik matahari namun tidak mematahkan semangat untuk tetap memeriahkannya. Kegiatan tersebut sangat bermakna bagi sekolah kami karena pertama kali di laksanakan dan akan menjadi program tahunan ke depannya. Banyak pihak yang telah mendukung baik tenaga, materi, dan pikiran demi kelangsungan kegiatan ini. Peserta didik begitu antusias dengan menyumbangkan makanan dan sebagian rezekinya untuk diberikan kepada peserta didik lain ya